Saturday, April 18, 2009

The Four Fingered Pianist

Judul buku : The Four Fingered Pianist
Pengarang : Kurnia Effendi
Penerbit : Hikmahuntuk

Buku ini berisi kisah nyata dari seorang gadis Korea bernama Hee Ah Lee yang terlahir dengan cmpat jari tangan dan kaki sebatas lutut, tetapi mempunyai kemampuan yang luar biasa untuk memainkan piano dari karya Mozart sampai chopin.
Dalam buku ini diceritakan perjalanan hidup Hee Ah Lee dari sejak bayi dengan kondisi cacat dilanjutkan masa-masa saat Hee Ah Lee mendapatkan bimbingan dari ibunya untuk belajar piano hingga cerita saat tampil bersama Richard Clayderman di Gedung Putih Amerika Serikat.
Dengan membaca buku ini kita bisa mengambil pelajaran yang bermanfaat bahwa kekurangan seseorang bisa menjadi suatu kekuatan. Atau dengan kata lain Tuhan selalu memberi kita cobaan-cobaan tapi sekaligus kebahagiaan.

Wednesday, April 8, 2009

Cara Mudah Menggunakan Adobe Photoshop CS2

Judul buku : Cara Mudah Menggunakan Adobe Photoshop CS2
Pengarang : Ir. Pandapotan Sianipar
Penerbit : PT. Elex Media Komputindo - Kelompok Gramedia, Jakarta

Adobe Photoshop CS2 merupakan program aplikasi desain grafis terbaru dari Adobe. Program aplikasi design grafis profesional ini menyediakan teknologi, terobosan, inovasi, dan kekuatan, dengan fasilitas baru yang menyenangkan dan pengembangan fasilitas yang telah ada untuk profesional kreatif di mana saja. Kekuatan tool baru akan membuat kamera digital melebihi kemampuannya dan membantu mengubah impian ke dalam desain dengan lebih cepat dan mudah dibandingkan sebelumnya.
Yang dibahas dalam buku ini :
- Fasilitas baru Adobe Photoshop CS2
- Menginstal Adobe Photoshop CS2 ke komputer
- Mengenal Jendela Adobe Photoshop
- Membuka file foto
- Memilih bagian atau obyek foto
- Mengedit foto
- Menggunakan filter untuk mengubah foto dan memberi efek
- Membuat file dokumen desain grafis baru
- Menggunakan layer
- Mengatur obyek foto pada layer
- Menggunakan mask dalam desain grafis
- Membuat teks pada desain grafis
- Membuat warna dan border teks
- Memberi efek layer pada teks
- Menggambar bentuk dan obyek Path pada desain grafis
- Mencetak desain grafis.

Andrie Wongso - 15 Wisdom Success


Judul buku : 15 Widom & Success
Penulis : Andrie Wongso
Penerbit :PT. Elex Media Computindo

Buku ini berisikan 15 cerita Tiongkok klasik sederhana dalam dua bahasa Indonesia dan Inggris.
Dalam buku ini kita bisa mengambil suatu hal positif diantaranya tentang :
- arti sebuah keteguhan hati saat menghadapi rintangan dan problema
- disetiap rintangan dan penghalang pasti ada hikmah dan pelajaran yang tersembunyi yang dapat mendewasakan dan mematangkan mental
- bila telah diperjuangkan dengan sungguh-sungguh, hasil sukses maupun gagal bukanlah tujuan yang hendak dicapai, sesungguhnya semangat perjuangan itulah telah memiliki nilai kesuksesan.
Dengan membaca buku karangan Andrie Wongso ini, banyak hal yang bisa menginspirasi kita untuk lebih bersifat bijak menyikapi permasalahan, belajar sabar ketika menyelesaikan suatu masalah yang belum ada jalan keluarnya, selalu berpikir positif terhadap orang lain, dan pada akhirnya kita menjadi orang-orang yang bisa menginspirasi diri sendiri dan orang lain untuk selalu berbuat baik

100 cerita bijak dari seluruh penjuru dunia


Judul buku : 100 cerita bijak dari seluruh penjuru dunia
(One hundred wisdom stories from around the world)
Penulis : Margaret Silf
Penerbit : Grasindo

Buku ini menyajikan cerita-cerita bijak dari seluruh dunia dari berbagai penjuru dunia, dari berbagai macam latar belakang budaya yang berbeda dengan mengedepankan nilai-nilai positif dalam kehidupan seperti panggilan hidup, harta dalam kehidupan sehari-hari, kebaikan mengatasi kejahatan, nilai-nilai abadi, peringatan-peringatan, seni hidup sejati, kesabaran dan tekad, pengorbanan, relasi kita dengan seluruh ciptaanNya, dan sebuah penghargaan dan penghormatan atas kemanusiaan.

Cerita Kecil Saja

Judul buku : Cerita Kecil Saja
Penulis : Stephie Kleden-Beetz
Penerbit : Kanisius Yogyakarta

Buku ini berisi kumpulan cerita-cerita pendek tentang pengalaman hidup dan perjalanan persahabatan penulis dengan orang-orang yang djumpai, dan cerita-cerita tersebut mengandung banyak nilai kemanusiaan, persahabatan, kerja keras, kesetiaan, cinta terhadap Ilahi dan sesama serta nilai-nilai luhur lainnya.

Dengan dikemas dalam format cerita pendek maka buku ini sangat memberikan inspirasi untuk kita agar selalu mengedepankan nilai-nilai baik dan bijak, dan berusaha menyingkirkan nilai-nilai yang baruk dalam hubungan dengan Ilahi maupun dengan sesama.

Perempuan dan Naga - Penampakan-penampakan Maria


Judul buku : Perempuan & Naga
Penampakan-penampakan Maria
Penulis : David Michael Lindsey
Penerbit : Kanisius Yogyakarta

Buku ini berisi penampakan-penampakan Maria, sangat sering Tuhan mengutus Maria ke bumi untuk memperingatkan kita akan kejadian dan hukuman yang akan datang. Perempuan & naga penampakan-penampakan Maria membahas secara rinci sejarah sosial dan berbagai nubuat di sekeliling penampakan utama Maria, yang meliputi :
- Perawan Maria dari Guadalupe, Mexico 1531
- Perawan Maria Medali Ajaib, Paris Perancis, 1830
- Perawan Maria dari Lourdes, Perancis 1858
- Perawan Maria Rosario Portugal, 1917
- Perawan Maria Ratu Perdamaian, Mejugorje, Bosnia-Herzegovina 1981 - kini.

Rahasia ketiga Fatima yang baru saja dirilis dan didiskusikan, bersama dengan misteri Kitab Wahyu, termasuk akan adanya Antikrist dan anti sebenarnya dari angka 666.
Pengarang David Michael Lindsey, yang memiliki dua gelar, bidang biologi dan kimia, juga meneliti data ilmiah yang ada, berkaitan dengan penampakan Maria.

Tuesday, April 7, 2009

Momen Inspirasi - Renungan yang menginspirasi Hari Anda


Judul buku : Momen Inspirasi
Renungan yang menginspirasi hari anda
Penerbit : Andi
Pengarang : Imanuel Kristo
Buku ini kumpulan materi momen inspirasi dari salah satu acara Radio Pelita Kasih. Berisi perenungan tentang Iman kepada Tuhan, Karakter, perjuangan hidup, pengharapan, cinta, berkarya dalam hidup, dan hidup bersama orang lain.
Pilihan kata-kata dalam buku ini sangat positif dan bersifat universal. Tiap untaian kata mampu memberikan semangat,motivasi untuk menjalani kehidupan, dan bisa memahami realitas hidup untuk menerima dengan ucapan syukur segala senang dan susah.
Dengan membaca buku ini kita didorong untuk lebih menjalin hubungan dengan ilahi dan sesama dengan lebih baik.
Salah satu inspirasi dalam kategori Iman kepada Tuhan
"Nothing menjadi Something"
Tanpa Tuhan , manusia bukan siapa-siapa. Tanpa Tuhan, manusia adalah "nothing" karena Tuhan, manusia itu tidak ada. Sementara, Tuhan adalah segalanya-Dia adalah "everything". Dialah pemilik segala sesuatu.
Namun ketika manusia yang "nothing" itu menghampiri yang "everything", yang "nothing' itu berubah menjadi "something". Sesungguhnya, Dia yang "everything" tidak pernah kuasa-Nya untuk mewujudkan segala sesuatu. Namun, Dia tidak mau melakukannya sendiri. Tuhan mau melibatkan manusia untuk mewujudkannya. Tuhan ingin menyertakan manusia dan Tuhan berharap manusia dapat dapat mewujudkan kehendaknya atas dunia dan segala sesuatu. Saat itulah Tuhan menjadikan manusia perpanjangan tangan-Nya di dunia ini.
Selamat menjadi perpanjangan tangan-Nya.